Apresiasi Kapolresta Sidoarjo untuk Anggota dan Masyarakat Yang Berprestasi
Sidoarjo,kabarkediriraya.info - Sebanyak 19 anggota Polresta Sidoarjo dan dua orang warga Sidoarjo mendapatkan apresiasi dari Kapolresta Sidoarjo, atas keberhasilan operasional serta berperan aktif membantu tugas kepolisian.
Apresiasi tersebut diberikan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Sumardji, dalam Apel Pemberian Penghargaan Anggota Polresta Sidoarjo dan Masyarakat Sidoarjo, Senin (1/3/2021) di Mapolresta Sidoarjo.
Anggota Polresta Sidoarjo dan masyarakat yang diganjar penghargaaan dari Kapolresta Sidoarjo, antara lain Kompol Trie Sis Biantoro. Sebagai Kabagops Polresta Sidoarjo berperan aktif sebagai Karendal Ops Mantap Praja Semeru 2020 dan Mantap Praja Jenggala 2020 Kabupaten Sidoarjo. Serta berhasil melakukan manajemen penanggulan Covid-19 serta pelaksanaan Ops Yustisi di wilayah Kabupaten Sidoarjo.
Kemudian, Aiptu Sutriono, Paurmin Bagsumda Polresta Sidoarjo dengan prestasi telah memiliki dedikasi, disiplin, integritas dan loyalitas tinggi dalam menyusun laporan keuangan Satreskrim Polresta Sidoarjo tahun 2020 sesuai standar akuntansi pemerintahan. Sehingga mendapatkan apresiasi dari ketua tim Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia, serta membuat Polresta Sidoarjo layak mejadi role model pada pelaksanaan pengelolaan dan tanggung jawab keuangan.
Ada juga Ipda Dennta Prasetya Juhara, Kasubnit Idik I Satresnarkoba Polresta Sidoarjo beserta tujuh anggota Satresnarkoba Polresta Sidoarjo lainnya. Atas keberhasilan mengungkap tindak pidana penyalahgunaan narkotika jenis sabu seberat 394,05 gram. Serta beberapa anggota dari Bagsatsi lainnya yang mendapatkan penghargaan.
Sementara untuk pemberian penghargaan (reward) kepada masyarakat dari Kapolresta Sidoarjo diberikan kepada, Mohammad Ridloi, yang sehari-hari membantu peran kehumasan di Polresta Sidoarjo memberitakan dan memviralkan kegiatan Polresta Sidoarjo dan Bhayangkari. Berikutnya adalah Agus Nasroni, warga Sidoarjo yang berpartisipasi dalam pembangunan ruang Patsus Si Propam Polresta Sidoarjo.
Usai menyerahkan penghargaan kepada anggota dan masyarakat yang berprestasi tersebut, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Sumardji berharap dapat memotivasi personel lainnya guna meningkatkan pelayanan terbaik bagi masyarakat. “Landasi pekerjaan kita dengan niat, tulus dan ikhlas dalam melayani masyarakat. Pemberian penghargaan hari ini juga semoga memacu lainnya berlomba-lomba dalam prestasi,” pesannya.(red).
Post a Comment