Kapolsek Kuta Polresta Denpasar Pemantauan Kegiatan Swab PCR Siswa Ingatkan, Tetap Patuhi Protokol Kesehatan
KABARKEDIRIRAYA.com - Denpasar, Dalam upaya mencegah dan menekan penyebaran Virus Corona perlu adanya pengawasan dan pemantauan terhadap aktivitas warga atau masyarakat.
Demikian pula yang telah dilaksanakan Kapolsek Kuta Polresta Denpasar Kompol Orpa SM Takalapeta, S.H., bersama personil Bhabinkamtibmas Kelurahan Seminyak Aiptu I Wayan Sudira, SE., lakukan pengawasan dan pemantauan kegiatan Swab PCR terhadap siswa siswi SMP, bertempat di Gedung Kresna SMP Negeri 2 Kuta yang beralamat di jalan Saraswati Seminyak Kuta Badung, Selasa (25/01/2022) pagi.
"Dalam memastikan kegiatan Swab PCR siswa dan siswi SMP Negeri 2 Kuta kami bersinergi dengan pihak terkait, sehingga kegiatan dapat berjalan dengan lancar namun tetap sesuai dengan disiplin Protokol Kesehatan yang berlaku," ucap Kapolsek Kuta Kompol Orpa SM Takalapeta, S.H.
Pelaksanaan kegiatan Swab PCR terhadap siswa siswi berjumlah 31 orang, akibat salah satu siswa dari kelas VII yang positif terkonfirmasi covid-19 dari jumlah keseluruhan 32 siswa.
" Memang benar adanya salah satu siswa dari kelas VII yang terkonfirmasi positif covid-19, sehingga untuk upaya pencegahan kami lakukan Swab PCR satu kelas dan untuk sementara kegiatan belajar dilakukan secara Daring atau Online," ucap Kepala SMP Negeri 2 Kuta Bapak I Made Sujana M. Spd, didampingi Kabid SMP Kabupaten Badung Bapak I Nyoman Wirawan Spd. Mpd.
" Dengan dilakukannya Swab PCR terhadap seluruh siswa kelas VII, nantinya akan dijadikan sebagai acuan bila hasilnya negatif bisa dilanjutkan kegiatan belajar secara tatap muka dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan secara ketat," imbuh Kapolsek Kuta.(hr).
Post a Comment