Upaya Edukasi Finansial : Mengenalkan dan Menumbuhkan Kebiasaan Menabung pada Anak-Anak Dengan Membuat Celengan
Keterangan gambar : Foto Kegiatan Setelah Membuat Celengan Pada Kelas B2 |
Mahasiswa asal kediri berhasil melakukan program pengabdian masyarakat oleh mahasiswa (PMM) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang dilaksanakan pada senin 14 agustus 2023. Mahasiswa tersebut tergabung dalam PMM gelombang 7 kelompok 207 yang beranggotakan rizqika yang merupakan mahasiswa asal kediri dan keempat teman lainnya yaitu intan, aulia, adinda dan zahra. Lima orang tersebut merupakan mahasiswa aktif Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UMM. PMM tersebut dilaksanakan di Roudlotul Athfal Panglima Sudirman Jl. Raya Sumbersekar No.100B, Krajan, Sumbersekar Kec.Dau Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Keterangan Gambar: Beberapa Hasil Karya Dari Anak - Anak |
Dalam rangka mengaktualisasikan pendidikan manajemen keuangan yang telah diterima pada bangku perkuliahan, sudah semestinya kita memaksimalkan untuk dapat mengedukasi dalam PMM mengenai pentingnya mengelola keuangan sejak dini.
Terdapat beberapa program kerja yang dilaksanakan pada PMM kelompok 207, salah satu program kerjanya yakni membuat celengan yang bertujuan untuk membiasakan menabung pada anak TK agar lebih bijak dalam pengelolaan uang di masa yang akan datang. Tidak hanya itu dengan membuat celengan dapat mengasah kreativitas mereka. Program ini diikuti oleh 38 siswa yang terdiri dari kelas B1 dan B2.
Kegiatan ini antusias diikuti oleh anak-anak yang diawali dengan edukasi kepada anak TK mengenai pentingnya menabung dan mengajarkan beberapa cara yang dapat mereka ikuti untuk menabung. Pada edukasi ini pastinya mahasiswa menggunakan bahasa sederhana yang mudah dimengerti oleh anak-anak sehingga apa yang mahasiswa jelaskan dapat berkenaan dengan apa yang mereka rasakan.
Kegiatan ini tidak hanya memberikan pemahaman mengenai finansial atau keuangan kepada anak-anak tetapi juga mengikut sertakan mereka dalam proses pembuatan celengan. Bahan-bahan yang digunakan dalam membuat celengan ini yaitu toples kecil plastik transparan yang kemudian ditutupi atau dililit menggunakan kertas kado polos. Untuk bahan yang digunakan untuk menghias celengan tersebut diantaranya manik-manik berbagai bentuk, pita, stiker dan lain sebagainya. Dalam proses ini mahasiswa juga turut mendampingi anak-anak dalam pembuatan celengan.
Dengan tampilan celengan yang mereka buat sendiri diharapkan dapat memotivasi mereka untuk menyisihkan uang agar dapat ditabung dicelengan tersebut. Di akhir kegiatan mahasiswa juga mengajak mereka untuk mempraktekan langsung dengan memasukan sisa uang jajan mereka kedalam celengan yang telah mereka buat.
Penulis : Rizqika Fauziah.
(adv).
Post a Comment